PEMBUKAAN PELATIHAN TKSK TAHUN 2013

 on Jumat, 27 September 2013  

Aceh Utara 26/09/2013 - Bapak Muhammad Jalil, SH mewakili Kepala Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Mobilitas Penduduk Kabupaten Aceh Utara membuka acara Pelatihan Peningkatan Kualitas Pelayanan TKSK Kabupaten Aceh Utara tahun 2013 pada hari kamis tanggal 26 September 2013 di Wisma Kuta Karang Baru Lhokseumawe.

Pada acara tersebut di hadiri oleh 30 orang Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Kabupaten Aceh Utara dan juga Ibu Herawati Siregar, SKS., MM, selaku Kasi. Dayasos Dinas Sosial Provinsi Aceh dan Bapak Mansur, SE selaku Kabid. Pemberdayaan, Bantuan dan Jaminan Sosial Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Mobilitas Penduduk kabupaten Aceh Utara.

Dalam kesempatan tersebut bapak Muhammad Jalil berpesan, agar lebih memperdalam lagi pengetahuan tentang PMKS dan PSKS, agar pelaksanaan kegiatan sosial lebih baik lagi. Ditambahkan beliau agar memanfaatkan momen ini sebaik mungkin dan kedepan perlu di laksanakan kembali, sebagai pengingat dan memberi motivasi kepada TKSK semua.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

J-Theme